Pada hari ini Jumat tanggal 03 Pebruari 2017, bertempat di salah satu Rumah Makan daerah Malang diadakan acara Silaturahmi IPASPI (Ikatan Panitera/Sekretaris Pengadilan Indonesia) Pengadilan Negeri Malang kelas IB. Sebagai tindak lanjut Musyawarah Daerah ke-VI tanggal 4-6 Desember 2016 di Pengadilan Tinggi Jawa Timur mengenai beberapa regulasi dan tata tertib IPASPI, pertemuan ini juga bertujuan untuk mempererat persatuan dan kesatuan antar anggota IPASPI.
Pada kesempatan tersebut, setiap bagian diberikan kesempatan untuk menyampaikan kendala-kendala yang dihadapi dalam menjalankan tugas pokok masing-masing. Dan tanggapan serta solusi dari bagian-bagian lain yg terkait. Diharapkan dengan adanya sharing seperti ini dapat meningkatkan kinerja setiap bagian di Pengadilan Negeri Malang.