Hari Selasa 13 September 2016, dilaksanakan penyembelihan hewan kurban dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha 1437 Hijriyah di halaman belakang Pengadilan Negeri Malang. Acara tersebut dibuka oleh Ketua Pengadilan Negeri Malang, Bapak SIHAR HAMONANGAN PURBA, SH., MH. yang memimpin acara penyembelihan hewan kurban tersebut, yang dihadiri pula oleh Hakim-Hakim, pejabat struktural, karyawan dan staf Pengadilan Negeri Malang
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Penyembelihan dimulai pukul 09.00 wib dengan seremonial penyerahan hewan kurban dari Ketua Panitia Kurban, Ibu ISRIN SURYA KURNIASIH, SH., kepada ketua Pengadilan Negeri Malang. Kemudian hewan kurban tersebut diserahkan kepada petugas kurban yang terdiri dari karyawan Pengadilan Negeri Malang dan masyarakat sekitar untuk disembelih dan dibagikan kepada yang berhak.
Hewan yang disembelih pada Idul Adha 1437 Hijriyah ini terdiri dari 3 ekor sapi yang merupakan kurban dari beberapa Hakim beserta keluarga dan juga dari masyarakat sekitar.
Selamat Hari Raya Idul Adha 1437 Hijriyah



















